Analisa Saluran Distribusi PT. Jawa Pos Radar Malang di Malang

AdhitiyaKusumawardhana (2007) Analisa Saluran Distribusi PT. Jawa Pos Radar Malang di Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

PT. Jawa Pos Radar Malang adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang media informasi dan pemasaran koran Jawa Pos yang berada di Malang. PT. Jawa Pos Radar Malang merupakan biro (perwakilan) dari PT. Jawa Pos yang berpusat di Surabaya. Perusahaan media informasi macam PT. Jawa Pos Radar Malang sudah pasti sangat memperhatikan kelancaran dalam jalannya saluran distribusi produknya agar dapat cepat sampai ke tangan konsumen. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah kebijakan saluran distribusi Koran yang dilakukan oleh Jawa Pos Radar Malang sudah efektif dalam pelaksanaannya. Serta untuk mengetahui jalannya kegiatan distribusi Koran Jawa Pos di Malang dilihat dari analisis internal dan eksternal PT. Jawa Pos Radar Malang. Hasil penelitian yang diperoleh dengan menggunakan analisis SWOT antara lain : Kekuatan yang dimiliki PT. Jawa Pos Radar Malang adalah merk Jawa Pos dan daerah pemasaran yang dikuasai oleh Jawa Pos Radar Malang cukup luas . Kelemahan yang dimiliki oleh PT. Jawa Pos Radar Malang adalah keterbatasan dalam pengawasan distribusi dan keterbatasan wewenang perusahaan dalam masalah internal agen. Sedangkan peluang yang dimiliki PT. Jawa Pos Radar Malang adalah peluang pasar yang masih luas serta hubungan dengan agen yang baik dan ancaman yang dimiliki PT. Jawa Pos Radar Malang adalah pesaing dan konflik horisontal antar agen. Strategi-strategi yang dapat digunakan PT. Jawa Pos Radar Malang sesuai dengan kondisi perusahaan antara lain :Mempertahankan kekuatan merk, daerah pemasaran yang luas, harga dan modal dalam rangka menghadapi persaingan.Kemudian kepercayaan agen terhadap Jawa Pos bisa dijadikan kekuatan untuk membina hubungan baik dengan agen-agen.Serta mempererat hubungan dengan agen sehingga pengawasan dalam masalah distribusi dapat diatasi. Untuk mencapai hal tersebut di atas disarankan untuk menambah jumlah tenaga untuk pengawasan secara langsung jalannya distribusi koran Jawa Pos di lapangan, mempererat hubungan dengan para agen dengan sering mengadakan pertemuan dengan para agen serta melakukan sosialisasi mengenai kebijakan-kebijakan yang dibuat oleh PT. Jawa Pos Radar Malang kepada para agen.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FE/2007/212/050701288
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 13 Jun 2007 00:00
Last Modified: 20 Oct 2021 07:44
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/103047
[thumbnail of 050701288.pdf]
Preview
Text
050701288.pdf

Download (4MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item