Nursanti, Agustia (2014) Pencarian Identitas Kaum Lesbian Dan Gay Dalam Film Love My Life arya Sutradara Koji Kawano. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Homoseksual merupakan masalah serius bagi masyarakat. Perilaku homoseksual menjadi gambaran masyarakat Jepang dewasa ini.Pada penelitian kali ini, penulis menggunakan sumber data berupa film yang berjudul Love My Life. Film ini juga terfokus pada upaya pencarian identitas seksual para kaum lesbian dan gay. Penelitian ini dianalisis menggunakan teori queer oleh Judith Butler. Untuk membantu penulis menganalis film ini, penulis juga menggunakan teori penokohan serta teori Mise en Scene. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwapara kaum lesbian dan gay harus melalui berbagai proses seperti proses pembentukan, identitas gender yang selaluberubah-ubah, tidak ada identitas gender dibalikekspresi gender, mengalami konflik baik dengan diri sendiri maupun dengan masyarakat dalam mengekspresikan identitasnya, mendapat perlakuan diskriminasi, dan memilih identitas yang sesuai dengan dirinya. Penulisan menyarankan agar peneliti selanjutnya dapat meneliti film ini dengan menggunakan pendekatan yang berbeda, yaitu dengan alih wahana dengan tujuan memperkarya apresiasi dalam karya sastra.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FBS/2014/79/051400777 |
Subjects: | 400 Language > 495 Languages of east and southeast Asia > 495.6 Japanese |
Divisions: | Fakultas Ilmu Budaya > Bahasa dan Sastra Jepang |
Depositing User: | Hasbi |
Date Deposited: | 12 Feb 2014 11:17 |
Last Modified: | 22 Oct 2021 03:37 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/101242 |
Preview |
Text
SKRIPSI_FULL.pdf Download (5MB) | Preview |
Actions (login required)
View Item |