Pengelolaan Limbah Industri Penyamakan Kulit oleh UPT Kulit dalam Perspektif Good Environmental Governance (Studi Pada Lingkungan Industri Kulit Kabupaten Magetan)

Widiawati, Vera (2018) Pengelolaan Limbah Industri Penyamakan Kulit oleh UPT Kulit dalam Perspektif Good Environmental Governance (Studi Pada Lingkungan Industri Kulit Kabupaten Magetan). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Industri penyamakan kulit di Kabupaten Magetan telah berkembang pesat mulai dari jumlah pengusaha hingga jumlah produksi, sehingga limbah yang dihasilkan dari proses industri menjadi lebih banyak. Penelitian ini akan membahas tentang pengelolaan limbah cair industri penyamakan kulit oleh UPT Kulit Magetan dalam perspektif Good Environmental Governance. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana pengelolaan yang dilakukan oleh UPT dan menganalisis penerapan unsur-unsur Good Environmental Governance pada pengelolaannya. Unsur-unsur tersebut yaitu aturan hukum, partisipasi, akses terhadap informasi, transparansi dan akuntabilitas, desentralisasi, lembaga dan institusi, serta akses untuk memperoleh keadilan. Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan dokumen. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pengeloaan limbah melibatkan tiga aktor didalamnya yaitu UPT, pelaku usaha, dan masyarakat setempat. Penggunaan IPAL merupakan salah satu upaya dalam mengurangi pencemaran yang diakibatkan oleh pembuangan limbah. Semua unsur-unsur Good Environmental Governance pada pengelolaan limbah industri penyamakan kulit ini telah terpenuhi. Akan tetapi beberapa unsur menunjukkan kinjerja yang kurang masksimal dari UPT dan pengusaha. Hal tersebut ditujukkan dengan adanya pencemaran lingkungan yang terjadi di aliran Sungai Gandong yang melewati Kabupaten Magetan. Pencemaran tersebut merupakan dampak yang terjadi akibat pengolaan yang kurang maksimal, walaupun ketiga belah pihak telah bekerja sama mengelolanya. Masyarakat merupakan pihak yang paling dirugikan karena mereka yang mendapatkan dampak langsung pencemaran lingkungan tersebut.

English Abstract

The leather tanning industry in Magetan Regency has grown rapidly from the number of entrepreneurs to the amount of production, so that the waste produced from the industrial process becomes more numerous. This study will discuss the management of leather tanning industry wastewater by UPT Magetan in the perspective of Good Environmental Governance. This study aims to describe how management is carried out by the UPT and analyze the application of the elements of Good Environmental Governance to its management. These elements are the rule of law, participation, access to information, transparency and accountability, decentralization, institutions and institutions, and access to justice. The methodology used in this study is qualitative by collecting data in the form of observations, interviews and documents. The results of this study indicate that waste management involves three actors in it, namely UPT, business actors, and local communities. The use of WWTP is an effort to reduce pollution caused by waste disposal. All the elements of Good Environmental Governance in the management of waste leather tanning industry have been fulfilled. However, some elements show performance that is less than the UPT and employers. This is indicated by the presence of environmental pollution that occurs in the Gandong River which passes through Magetan Regency. The pollution is an impact that occurs due to less than optimal management, even though the three parties have cooperated to manage it. The community is the party most disadvantaged because they get the direct impact of the environmental pollution.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FISIP/2019/165/051902537
Uncontrolled Keywords: Pengelolaan Limbah, Industri Penyamakan Kulit, UPT Kulit, Good Environmental Governance. Waste Management, Leather Tanning Industry, Leather UPT, Good Environmental Governance.
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 628 Sanitary engineering > 628.4 Waste technology, public toilets, street cleaning
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Pemerintahan
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 03 Aug 2020 03:34
Last Modified: 03 Aug 2020 03:34
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/170068
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item