Pemanfaatan Kombinasi Typha angustifolia, Equisetum ramosissium dan Konsorsium Bakteri Denitrifikasi dalam Mereduksi Konsentrasi Nitrat, Fosfat dan Kelimpahan Microcystis

Putri, NennaSaktiIsmaya (2013) Pemanfaatan Kombinasi Typha angustifolia, Equisetum ramosissium dan Konsorsium Bakteri Denitrifikasi dalam Mereduksi Konsentrasi Nitrat, Fosfat dan Kelimpahan Microcystis. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui potensi kombinasi Typha angustifolia, Equisetum ramosissium dengan konsorsium bakteri pereduksi nitrat indigenous Waduk Sutami dalam mereduksi nitrat-fosfat dan kelimpahan Microcystis. Penelitian dilakukan secara eksperimental skala laboratorium dengan delapan perlakuan dan tiga kali ulangan. Parameter fisikokimiawi yang diukur meliputi suhu, pH, konduktivitas, DO (dissolved oxygen), intensitas cahaya, nitrat dan fosfat pada hari ke-0, 6, 12 dan 15. Microcystis dihitung setiap hari selama 15 hari. Produktitivitas makrofita dihitung pada akhir perlakuan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kombinasi T. angustifolia, E. ramosissium dan konsorsium bakteri mampu mereduksi nitrat sebanyak 80,40 %, ortofosfat 89,82 % pada hari ke enam dan kelimpahan Microcystis menurun pada hari ketiga sebanyak 37,9 % dan 99 % pada hari ke-15. Produktivitas makrofita tertinggi terjadi pada kombinasi T. angustifolia, E. ramosissium dan konsorsium bakteri pereduksi nitrat. Perlakuan T. angustifolia, E. ramosissium dan konsorsium bakteri dapat diaplikasikan sebagai agen bioremidiator pencemaran nitrat-fosfat di perairan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/MIPA/2012/387/051203294
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 570 Biology
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Biologi
Depositing User: Hasbi
Date Deposited: 16 May 2013 09:50
Last Modified: 24 Oct 2021 12:36
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/153222
[thumbnail of SKRIPSI_-NENNA_SAKTI_ISMAYA_PUTRI-0810913015-.pdf]
Preview
Text
SKRIPSI_-NENNA_SAKTI_ISMAYA_PUTRI-0810913015-.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item