Khudori, InnahaFakihatulZuhroh (2016) Kemitraan Pemerintah Daerah Dan Pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Dalam Meningkatkan Ekonomi (Studi Pada Dinas Koperasi, Perindustrian, Perdagangan dan Pariwisata Kota Madiun). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Pemberdayaan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) merupakan langkah yang strategis dalam meningkatkan perekonomian dari sebagian besar rakyat Indonesia, khususnya melalui penyediaan lapangan kerja dan mengurangi kesenjangan dan tingkat kemiskinan. Di kota madiun UMKM sangat banyak mulai dari industry rumahan atau industri pabrik. Namun UMKM yang ada, masih memiliki beberapa kendala-kendala yang menyebabkan hasil produksinya kurang maksimal. Beberapa kendala yang dihadapi oleh pengusaha UMKM di Kota Madiun antara lain minimnya mendapatkan akses permodalan, akses pemasaran, lemahnya manjemen usaha dan jiwa kewirausahaan yang masih kurang. Penelitian ini ingin mengkaji lebih lanjut mengenai Kemitraan Pemerintah Daerah dan pelaku UMKM di Kota Madiun yang dilaksanakan oleh Dinas Koperasi, Perindustrian, Perdagangan dan Pariwisata (Diskoperindagpar) Kota Madiun serta faktor yang mendorong pemerintah dan pelaku usaha mikro kecil menengah dalam meningkatkan ekonomi lokal masyarakat. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Data dikumpulkan melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Kemitraan pemerintah daerah dan pelaku usaha mikro kecil menengah yang dilakukan oleh Dinas Perindustrian, Perdangan, Koperasi, dan Pariwisata Kota Madiun sampai sejauh ini sudah berjalan dengan baik, meskipun terdapat beberapa hal yang belum sesuai dengan kebutuhan dan permasalahan pelaku UMKM. Kemitraan yang dibutuhkan dalam pengembangan pelaku UMKM adalah peningkatan bantuan pemasaran, pemenuhan kebutuhan tenaga kerja dan permodalan. Selain itu ada pula faktor yang mendorong pemerintah dalam melakukan kemitraan yakni, UMKM dapat survive saat krisis ekonomi, serta kontribusi UMKM terhadap PDRB Kota Madiun. Peneliti memberikan saran beberapa diantaranya : Pemerintah harus tetap konsisten menjaga hubungan dengan UMKM meski UMKM sudah maju dan berkembang dan memanfaatkan semua teknologi yang ada sehingga dapat meningkatkan penjualan, memanfaatkan asosiasi dengan menjadikannya sebagai sarana untuk mendapatkan pesanan atau orderan.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FIA/2017/51/051701862 |
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Subjects: | 300 Social sciences > 351 Public administration |
Divisions: | Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 27 Feb 2017 11:09 |
Last Modified: | 18 Oct 2021 21:08 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/119703 |
Preview |
Text
Innaha_(105030103111034).pdf Download (4MB) | Preview |
Actions (login required)
View Item |