Implementasi Perencanaan Kegiatan Corporate Social Responsibility PT. Tirta Investama Pandaan dengan Yayasan Social Investment Indonesia di Dusun Jatianom Kecamatan Pandaan.

Tamami, AkhmadIrkham (2016) Implementasi Perencanaan Kegiatan Corporate Social Responsibility PT. Tirta Investama Pandaan dengan Yayasan Social Investment Indonesia di Dusun Jatianom Kecamatan Pandaan. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Keberadaan perusahaan tidak terlepas dari masyarakat dan lingkungan di sekitar perusahaan. Perusahaan diharuskan melakukan kepedulian dan tanggungjawab kepada masyarakat dan lingkungan di sekitar perusahaan. Sebagai wujud tindakan kepedulian dan tanggungjawab, perusahaan melakukan tanggungjawab sosial atau yang lebih dikenal dengan Corporate Social Responsibility (CSR). Penelitian ini memiliki dua tujuan: pertama, mengetahui dan menganalisis implementasi perencanaan kegiatan CSR PT. Tirta Investama Pandaan dengan Yayasan Social Investment Indonesia (YSII) di Dusun Jatianom Kecamatan Pandaan; kedua, mengetahui dan menganalisis dampak apa sajakah yang diterima masyarakat Dusun Jatianom dari adanya kegiatan CSR PT. Tirta Investama Pandaan di Dusun Jatianom. Dalam fokus penelitian ini melihat model implementasi Merille S. Grindle yang terdiri dari isi kebijakan (content policy) dan konteks implementasi (context policy) serta dampak dari kebijakan (impact). Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Lokasi penelitian di PT. Tirta Investama Pandaan dan Dusun Jatianom Kecamatan Pandaan. Informan penelitian terdiri atas koordinator CSR PT. Tirta Investama Pandaan, manajer program ICD, co. koperasi, co. bank sampah, co. pos PAUD, co. kelompok tani, co. karang taruna. Teknik analisis menggunakan analisis data interaktif model Miles dan Huberman yang terdiri dari empat alur, yakni: pengumpulan data, kondensasi data, penyajian data, serta kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa implementasi kegiatan CSR PT. Tirta Investama Pandaan dengan Yayasan Social Investment Indonesia di Dusun Jatianom Kecamatan Pandaan menggunakan sistim kemitraan dengan strategi multipihak. Menurut Grindle hasil kebijakan dapat dilihat dari 2 hal yakni dampak dan perubahan, namun penelitian ini hanya menggunakan dampak saja. Dampak dari kegiatan CSR PT. Tirta Investama Pandaan di Dusun Jatianom yakni: masyarakat tidak perlu jauh-jauh untuk meminjam uang, cukup ke Koperasi One Jati; masyarakat menjadi paham akan bahayanya membuang sampah sembarangan; masyarakat Jatianom yang mempunyai anak tidak perlu jauh-jauh untuk menyekolahkan anaknya ke PAUD yang berada di luar dusun, cukup di Jatianom saja sudah ada Pos PAUD Wanjati; masyarakat menjadi mudah mendapatkan pupuk, stok pupuk selalu ada, membeli pupuk dengan sistim kredit atau dibayar setelah panen serta harga pupuk menjadi murah; dan hubungan pemuda Jatianom Lor dan Kidul bisa terjalin serta karang taruna ini mendapat bantuan modal dari PT. Tirta Investama Pandaan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2016/526/051608874
Subjects: 300 Social sciences > 351 Public administration
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 07 Oct 2016 09:28
Last Modified: 07 Oct 2016 09:28
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/118858
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item