Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Melalui Penerapan Standar Kompetensi dalam Rangka Peningkatan Profesionalisme Pegawai Negeri Sipil : studi pada Bagian Kepegawaian Sekretariat Daerah Kota Batu

NaniAndriyani (2008) Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Melalui Penerapan Standar Kompetensi dalam Rangka Peningkatan Profesionalisme Pegawai Negeri Sipil : studi pada Bagian Kepegawaian Sekretariat Daerah Kota Batu. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini mengangkat judul “Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Melalui Penerapan Standar Kompetensi dalam Rangka Peningkatan Profesionalisme Pegawai Negeri Sipil (Studi pada Bagian Kepegawaian Sekretariat Daerah Kota Batu)”. Hal ini di latar belakangi karena belum terwujudnya sikap profesionalisme Pegawai Negeri Sipil yang diakibatkan oleh ketidaksesuaian antara kompetensi pegawai dengan tugas jabatan yang disandangnya. Selama ini rekrutmen masih belum berfokus pada pengisian jabatan yang mendasarkan pada kompetensi. Penelitian ini dilakukan di Kota Batu dengan latar belakang bahwa perubahan status Kota Batu dari kota administratif menjadi kota otonom pada tahun 2001 berdasarkan Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2001 tentang Pembentukan Kota Batu, secara tidak langsung berpengaruh terhadap peningkatan tugas dan tanggung jawab aparatur yang ada, sehingga Pemerintah Kota Batu membutuhkan Pegawai Negeri Sipil baru yang profesional dan berkualitas guna melaksanakan urusan kewenangan yang semakin meningkat. Adapun tujuan dari penulisan ini adalah untuk mengetahui penerapan standar kompetensi dalam pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Kota Batu dan hubungan kompetensi dengan profesionalisme Pegawai Negeri Sipil Kota Batu. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan analisis kualitatif. Sumber data terdiri dari data primer dan data sekunder yang dikumpulkan dengan teknik pengumpulan data melalui pengamatan, wawancara secara langsung, wawancara secara tertulis (melalui email) dan dokumentasi. Instrumen penelitian ini terdiri dari peneliti sendiri dengan beberapa alat baik interview guide dan field note . Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis data kualitatif, yaitu dengan menggunakan pemikiran logis untuk menggambarkan, menjelaskan dan menguraikan secara mendalam dan sistematis tentang keadaan yang sebenarnya, kemudian ditarik suatu kesimpulan sehingga dapat diperoleh suatu penyelesaian. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa penerapan standar kompetensi dalam pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Kota Batu tahun 2005 sudah diterapkan. Namun, pada pengadaan tahun 2006 dan tahun 2007 penerapan standar kompetensi belum dilaksanakan secara maksimal. Hal ini terbukti dari adanya 20 (dua puluh) orang tenaga honorer pada tahun 2006 dan 19 (sembilan belas) orang tenaga honorer pada tahun 2007 yang menempati posisi guru namun tidak mempunyai pendidikan yang sesuai dengan yang dipersyaratkan untuk menempati posisi tersebut. Dalam menyikapi hal ini, Pemerintah Kota Batu kemudian mengambil langkah dengan mengeluarkan peraturan yang berisi bahwa bagi tenaga honorer yang tidak mempunyai akta mengajar maka diberikan kesempatan selama 1 (satu) sampai 2 (dua) tahun untuk mengikuti pendidikan sehigga memperoleh ijasah atau akta sesuai dengan yang dipersyaratkan. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa sikap profesionalisme Pegawai Negeri Sipil Kota Batu masih belum dapat terwujud secara maksimal karena masih adanya standar kompetensi yang belum diterapkan dalam pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil. Agar dapat tercipta sikap profesionalisme Pegawai Negeri Sipil maka dalam rekrutmen atau pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil standar kompetensi sangat perlu untuk diterapkan dan diimplementasikan yang berlaku secara kontinu dan bersifat dinamis mengikuti perubahan lingkungan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2008/381/050802900
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 08 Oct 2008 08:51
Last Modified: 23 Oct 2021 06:25
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/113775
[thumbnail of 050802900.pdf]
Preview
Text
050802900.pdf

Download (10MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item