Understanding Responsibility Accounting at KUD BATU

Rahmawati, Annisa (2015) Understanding Responsibility Accounting at KUD BATU. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Skripsi ini bertujuan untuk memahami makna akuntansi pertanggungjawaban serta pelaksanaannya bagi Koperasi Unit Desa (KUD) BATU kota Batu. Metode kualitatif dengan wawancara mendalam pada 3 pelaku KUD BATU yang memiliki jabatan sebagai pengurus inti dan telah lama bekerja di KUD BATU yang berlokasi di jalan Dipenegoro no. 8 Batu selama kurang lebih 36 tahun. Hasil dari wawancara tersebut dipergunakan dalam penelitian ini agar diperoleh data yang valid dan akurat. Masalah yang diteliti dalam penelitian ini adalah bagaimana memaknai akuntansi pertanggungjawaban dan pelaksanaannya pada Koperasi Unit Desa (KUD) BATU kota Batu. Dari hasil penelitian pada KUD BATU dapat disimpulkan bahwa KUD BATU sejak 2005 telah mengimplementasikan akuntansi pertanggungjawaban atas kesadaran sendiri untuk lebih mensejahterakan anggotanya. Struktur organisasi pada KUD BATU sudah baik, penyusunan anggaran sudah efektif dan koperasi telah memisahkan antara biaya terkendali dan tidak terkendali, namun laporan pertanggungjawaban yang dibuat belum mengikutsertakan tingkatan manajemen di bawahnya. Para pelaku KUD BATU menginterpretasikan bahwa akuntansi pertanggungjawaban sangat penting diimplementasikan di dalam koperasi karena memberikan transaksi/laporan keuangan yang akurat. Semenjak diimplementasikannya sistem akuntansi pertanggungjawaban di dalam koperasi, dari segi sistem keuangannya menjadi lebih rapi, terstruktur dan konsisten. Penyusunan anggaran menjadi lebih efektif dan laporan pertanggungjawaban yang dibuat dapat menghasilkan pendapatan KUD BATU dari tahun ke tahun semakin naik.

English Abstract

This thesis aims to understand and to gain understanding of the responsibility accounting and its practice at the KUD BATU of Batu city. Qualitative methods are employed through in-depth interviews to three actors of KUD BATU who have served as the core committee and have been working in KUD BATU for more than 36 years. The results of the interviews are used in this study in order to obtain valid and accurate data. This study examines issues related to the interpretation of responsibility accounting and its implementation in KUD BATU. Since 2005, KUD BATU had been implementing responsibility accounting. The organizational structure of KUD BATU was already satisfying. The effective budgeting and cooperation had already separated controllable and uncontrollable costs, but the accountability reports writing did not involve lower management. The perpetrators of KUD BATU interpreted that responsibility accounting was essential for KUD BATU because it provided accurate transaction / financial statements. Since the implementation of responsibility accounting systems, the financial system of KUD BATU had been more orderly, structured, and consistent. More effective budgeting and accountability reports were created to provide income that could increase the make milk production of KUD BATU.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FE/2015/134/051502337
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 657 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 20 Mar 2015 09:22
Last Modified: 28 Oct 2021 07:05
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/107703
[thumbnail of FINAL_APPROVAL_PAGE.pdf]
Preview
Text
FINAL_APPROVAL_PAGE.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of daftar_isi.pdf]
Preview
Text
daftar_isi.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of ABSTRACT_ANNISA_RAHMAWATI_115020305121004.pdf]
Preview
Text
ABSTRACT_ANNISA_RAHMAWATI_115020305121004.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of cover.pdf]
Preview
Text
cover.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of references.pdf]
Preview
Text
references.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of MINOR_THESIS_ANNISA_RAHMAWATI_115020305121004.pdf]
Preview
Text
MINOR_THESIS_ANNISA_RAHMAWATI_115020305121004.pdf

Download (9MB) | Preview
[thumbnail of STATEMENT_OF_ORIGINALITY.pdf]
Preview
Text
STATEMENT_OF_ORIGINALITY.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item