Respon Siswa Kelas X SMAN 1 Purwosari Terhadap Pembelajaran Huruf Hiragana dengan Menggunakan Kartu Huruf Bergambar

Lestari, VenyVandia (2015) Respon Siswa Kelas X SMAN 1 Purwosari Terhadap Pembelajaran Huruf Hiragana dengan Menggunakan Kartu Huruf Bergambar. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Dalam pembelajaran bahasa Jepang di SMA, penguasaan huruf hiragana sangat diperlukan. Meskipun tidak sesulit mempelajari huruf lainnya, pembelajar tingkat dasar masih mengalami kesulitan dalam mempelajarinya. Salah satu media yang dirasa dapat membantu siswa menguasai hiragana adalah kartu huruf bergambar. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui respon siswa terhadap penggunaan media kartu huruf bergambar. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan analisis deskriptif, yakni untuk mendeskripsikan respon siswa terhadap pembelajaran huruf hiragana dengan menggunakan media kartu huruf bergambar. Sumber data dalam penelitian ini yaitu siswa kelas X-IS 3 SMAN 1 Purwosari yang berjumlah 36 siswa. Instrumen yang digunakan adalah angket respon siswa terhadap media dan angket guru serta mahasiswa pendamping sebagai bahan untuk mendeskripsikan respon siswa maupun kelayakan media. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa sebagian besar siswa merespon positif terhadap penggunaan media kartu huruf bergambar dalam pembelajaran huruf hiragana dikelas. Hal tersebut dibuktikan dari hasil prosentase total keseluruhan jawaban angket siswa yang memilih kategori sangat baik dan baik lebih banyak dibandingkan dengan siswa yang merespon negative atau tidak terlalu tertarik pada pembelajaran ini. Saran untuk penelitian selanjutnya adalah meneliti penggunaan media kartu huruf hiragana secara lengkap sejumlah 46 huruf agar dapat diketahui penguasaan yang lebih menyeluruh bagi siswa.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FBS/2015/387/051506517
Subjects: 400 Language > 495 Languages of east and southeast Asia > 495.6 Japanese
Divisions: Fakultas Ilmu Budaya > Bahasa dan Sastra Jepang
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 22 Sep 2015 11:17
Last Modified: 18 Oct 2021 04:27
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/101583
[thumbnail of Veny_Vandia_L_(115110600111006).pdf]
Preview
Text
Veny_Vandia_L_(115110600111006).pdf

Download (6MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item